Pesona Wisata Gunung Bromo

Pesona Wisata Gunung Bromo

open trip bromo midnight

Wisata Gunung Bromo, salah satu pesona wisata Indonesia yang menjadi destinasi pilihan untuk Anda yang ingin melihat kecantikan gunung, dengan seribu satu keindahan yang ada di sekitarnya. Dengan pesona keindahan yang tidak diragukan lagi, membuat destinasi wisata ini sering ramai dikunjungi oleh beribu-ribu pengunjung dari berbagai macam daerah bahkan dari berbagai macam negara.

Perlu Anda ketahui bahwa lokasi Gunung Bromo tepat berada di 4 kabupaten sekaligus. Yaitu Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Pasuruan, dan Kabupaten Probolinggo. Dan perlu Anda ketahui pula, karena kecantikan dari destinasi wisata ini, entah jauh atau dekat para wisatawan berada, tetap saja kaki-kaki mereka telah sampai menapaki wilayah indah yang satu ini.

Nah, selain keindahannya yang memukau apalagi dengan pesona gunung yang memiliki tinggi 2.392 MDPL ini, ternyata terdapat pula obyek-obyek wisata yang dapat dikatakan sebagai wisata andalan. Bahkan, dapat pula dikatakan sebagai beberapa obyek wisata favorit di kalangan para wisatawan. Lantas, apa saja obyek wisata tersebut?

Keindahan Matahari Terbit di Penanjakan



Penanjakan berperan sebagai lokasi terbaik yang menyuguhkan Anda dengan keindahan matahari terbit di pagi harinya saat mengunjungi wisata Gunung Bromo.Karena, di lokasi ini, Anda dapat benar-benar langsung menyaksikan kecantikan sunrise di pagi buta bersamaan dengan keindahan lembah yang tertutup kabut. Spot Sunrise terbagi menjadi beberapa tempat populer yaitu, Penanjakan 1, Bukit Kingkong, Bukit Cinta dan Seruni Point.

Bukit Widodaren



Setelah menyaksikan kecantikan Sunrise di Penanjakan pastikan Anda mengunjungi spot yang satu ini, Bukit Widodaren. Bukit ini terletak di samping Gunung Batok dan menjadi populer karena sering digunakan untuk spot foto panorama bagi wisatawan, berbentuk garis - garis yang rapi dan menjulang tinggi. Semakin mendekati Bukit Widodaren maka akan semakin bagus pula gambar yang didapat, karena garis - garis pada bukit terlihat lebih jelas dan megah.

Kawah Gunung Bromo


Keindahan wisata Gunung Bromo dapat Anda nikmati dengan melirik obyek wisata yang satu ini, Kawah Bromo. Salah satu obyek wisata yang mampu memanjakan mata Anda dengan kecantikan Kawah Bromo yang begitu mempesona dari atas kawah. Berjalan kaki sekitar 2km dari area parkir, seolah tidak menjadi penghalang para wisatawan untuk menikmati keindahan kawah cantik yang satu ini.

Padahal, terdapat tantangan lain untuk menaklukkan kawah ini. Jika Anda hendak menikmati keindahan kawah tersebut, terdapat ratusan anak tangga yang menunggu untuk dilalui tepat di hadapan Anda. Akan tetapi, jika malas untuk menaklukkan tantangan tersebut, maka Anda masih dapat menikmati keindahan kawah dengan menunggangi kuda sambil melirik keindahan alam disekitarnya.

Mengunjungi Pasir Berbisik di Bromo



Sambutan hangat dari pasir berbisik akan Anda dapatkan setelah dari Kawah Bromo. Namanya yang unik yaitu pasir berbisik sebenarnya pemberian nama dari hamparan pasir yang cukup luas di kawasan tersebut. Dan dengan keindahan yang ada di dalamnya, Anda dapat dengan mudah mengambil beberapa spot terbaik untuk berfoto, baik sendiri maupun beramai-ramai.

Keistimewaan lain yang dapat Anda nikmati dari tempat ini adalah sebuah kegiatan mengelilingi pasir berbisik dengan mengendarai Jeep atau motor tril. Selain itu, Anda juga dapat melakukannya dengan menunggangi kuda, dan lain sebagainya. Lantas di mana lokasi tepatnya? Obyek wisata pasir berbisik berada di sebelah timur puncak Bromo sendiri.

Bukit Teletubbies



Berbentuk bukit kecil dengan jumlah yang banyak dan hamparan rumput hijau yang luas membuat kesan yang sejuk dan nyaman, Bukit Teletubbies. Salah satu spot favorit bagi anda yang ingin memiliki koleksi foto terbaik selama berwisata di Gunung Bromo. Bukit ini akan terlihat indah saat musim hujan telah usai karena berbagai macam warna dari bunga akan sangat indah pada bulan tersebut

Mengunjungi Suku Tengger di Desa Ngadisari

Desa yang bernama Ngadisari ini merupakan salah satu desa yang menarik yang berada di sekitar kawasan Gunung Bromo. Warga Desa Ngadisari merupakan keturunan asli suku Tengger. Jika Anda berkunjung ke desa ini, Anda dapat menikmati tradisi warga sekitar. Selain itu, Anda juga dapat menjalin kedekatan bersama warga sekitar dengan berbaur bersama mereka.

Selain dapat menikmati keindahan alam yang ada di desa ini, Anda juga akan merasa nyaman dengan sambutan hangat dari warga-warganya yang terkenal cukup ramah. Bahkan, beberapa fasilitas seperti rumah makan, hotel, penginapan, dan fasilitas umum lainnya juga dapat Anda peroleh di Desa Ngadisari yang menarik ini.

Ketidakyakinan Anda tentunya dapat terpangkas dengan beberapa pesona obyek wisata di atas bukan? Selain mampu menghilangkan rasa suntuk, beberapa keistimewaan di obyek wisata ini juga mampu mengisi waktu luang seseorang dengan berbagai kegiatan menarik. Jadi, jangan lupa masukkan wisata Gunung Bromo ke daftar trip Anda berikutnya.

Komentar

Logo Javatripedia

Javatripedia. Informasi dan Layanan paket dan transportasti wisata untuk seluruh destinasi alam dan kota di pulau Jawa.

Javatripedia juga menyediakan paket wisata gabungan atau open trip secara rutin terlaksana tanpa minimal kuota.

  0822-3034-7688
  javatripedia@gmail.com

Java Popular

Javatripedia Gallery

Informasi Wisata